Last Updated on September 22, 2019 by evrinasp
Sehat adalah dambaan setiap orang, bahkan menurut saya itu adalah sebuah anugerah yang cukup mahal sehingga patut untuk kita syukuri setiap hari. Coba saja kalau sedang sakit, baru terasa deh bagaimana nikmatnya sehat. Saya menghindari sekali yang namanya sakit karena kalau sudah sakit, berbagai urusan dapat terbengkalai. Belum lagi kalau sedang sakit, kita bisa menularkan penyakit ke orang lain seperti saat sedang flu. Jika daya tahan tubuh menurun maka bisa saja virus influenza berpindah dari satu tubuh ke tubuh lainnya, seperti yang dialami oleh keluarga kami di bulan lalu.
Agar tubuh senatiasa sehat, saya dan seluruh anggota keluarga bekerja sama dengan saling mendukung satu sama lain. Kalau hanya dilakukan sendiri tentu tidak optimal karena kuman penyakit dapat dengan mudah berpindah dari satu tubuh ke tubuh lainnya. Apabila tubuh seluruh anggota keluarga dalam keadaan fit, maka kuman penyakit tersebut tidak akan mudah menginfeksi. Nah, bagaimana cara saya dan keluarga dalam menjaga kesehatan? Saya jabarkan pada paragraph selanjutnya ya.
Agar Tubuh Senantiasa Sehat
Agar tubuh selalu sehat sebenarnya sangat mudah asalkan kita mau menjaga kesehatan dan menerapkannya secara kontinyu baik di rumah maupun di luar rumah. Ada banyak cara untuk menjaga kesehatan keluarga dan berikut adalah cara keluarga kami dalam menjaga kesehatan:
- Menjaga kebersihan lingkungan baik di dalam maupun di luar rumah.
Lingkungan merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi penampilan fisik seseorang. Walaupun secara genetis memiliki penampilan yang sehat tetapi kuatnya pengaruh lingkungan bisa saja menurunkan kadar kesehatan seseorang. Untuk itu menjaga kebersihan lingkungan baik di dalam maupun di luar rumah sangatlah penting agar kuman penyakit tidak mudah bersarang dan menimbulkan efek yang tidak baik bagi kesehatan keluarga.
- Menerapkan gaya hidup sehat.
Tidak merokok, menjaga keseimbangan aktivitas dengan beristirahat teratur, membuang sampah di tempatnya, menghirup udara bersih adalah beberapa dari gaya hidup sehat yang dapat kita terapkan sehari-hari. Menerapkan gaya hidup sehat tidak hanya dapat menghindarkan tubuh dari penyakit, tetapi juga dapat meningkatkan kesejahteraan hidup.
- Olahraga secara teratur.
Olahraga tidak hanya mampu menghalau penyakit, tetapi juga dapat meningkatkan kualitas hidup. Dengan berolah raga, tubuh menjadi sehat dan suasana hati juga menjadi lebih tenang. Berolahraga dapat dilakukan setiap hari seperti berjalan cepat selama 15-20 menit per hari sudah dapat membantu menurunkan resiko berbagai penyakit lho.
- Mengkonsumsi pangan bergizi.
Sejak kecil kita sudah dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan bergizi. Makanan bergizi bermanfaat dalam tumbuh kembang anak, sebagai sumber energi, dan nutrisi bagi tubuh. Sumber pangan bergizi dapat diperoleh dari makanan sehari-hari baik pangan yang mengandung sumber karbohidrat, lemak, protein, maupun vitamin dan mineral.
Salah satu sumber pangan bergizi yang dikonsumsi oleh keluarga kami adalah susu dari jenis susu UHT. Mengapa susu UHT? Karena susu UHT diproses dengan cara memanaskan susu dalam waktu sangat singkat dan suhu yang cukup tinggi. Singkatnya waktu pemanasan tersebut bermanfaat untuk mematikan kuman atau mikroorganisme sekaligus mencegah kerusakan terhadap nilai gizi susu. Selain itu, proses tersebut juga memastikan agar rasa dan aroma susu tetap sama. Itu sebabnya saya lebih senang mengkonsumsi susu UHT karena memiliki rasa susu alami yang gurih seperti susu Indomilk UHT 1L yang kami minum.
Kebaikan Susu UHT Indomilk 1L
Dulu saya paling susah untuk meminum susu, padahal saya sangat membutuhkan asupan vitamin D serta kalsium. Menurut teman-teman, saya harus rajin mengkonsumsi sumber kalsium dan vitamin D berkat aktivitas saya yang padat karena kalau kekurangan bisa menyebabkan osteoporosis. Beruntung deh saya bertemu dengan susu Indomilk UHT 1L yang rasanya gurih dan tidak membuat eneg saat diminum.
Banyak yang menghawatirkan kalau gurihnya susu itu akibat tambahan garam. Tetapi gurihnya Indomilk itu berbeda, rasa susunya asli tanpa ada tambahan garam karena terbuat dari susu sapi segar dan diproses dengan teknologi canggih yang membuat rasa gurih susu asli tetap terjaga. Susu Indomilk UHT 1L diproses dengan sterilisasi HTST atau High Temperature Short Time di mana susu dipanaskan pada suhu 140-145 celcius selama 4 detik untuk membunuh bakteri jahat. Proses tersebut membuat susu bisa disimpan hingga 9 bulan ditambah dengan teknologi Nutri Keep yang membuat semua kebaikan susu tetap terjaga di dalam kemasan.
Saya lebih senang mengkonsumsi susu UHT Indomilk 1L dalam keadaan dingin di siang hari, rasanya segar dan enak ketika meminumnya. Sedangkan Alfi, buah hati saya, lebih senang meminum susu UHT Indomilk 1L saat pagi hari ketika hendak berangkat sekolah. Katanya sebagai sumber energi sebelum belajar di sekolah. Susu UHT Indomilk 1L memang cocok dinikmati kapan saja, di mana saja sesuai dengan aktivitas sehari-hari baik dikonsumsi dalam suhu ruang maupun disajikan dingin.
Saya menyimpan susu UHT Indomilk 1L di dalam kulkas. Kemasannya yang ramping, membuat susu UHT Indomilk mudah disimpan bersamaan dengan produk lainnya di dalam kulkas. Terkadang kalau saya sedang ribet di pagi hari, Alfi akan mengambil susu UHT Indomilk 1 L sendiri karena memang kemasannya ramah anak sehingga mudah dibuka dan memudahkan juga saat menuangkan susu ke dalam gelas.
Sekarang bukan hanya keluarga kami saja yang suka dengan susu UHT Indomilk 1L , tetapi juga Mbahnya Alfi yang juga gemar minum susu. Dengan membuka kebaikan susu UHT Indomilk 1L setiap hari, tubuh menjadi sehat dan kuat sehingga dapat beraktivitas sepanjang hari. Sudahkah membuka kebaikan susu UHT Indomilk 1L hari ini?.
Awan says
Saya juga suka minum susu UHT Indomilk yang dingin, segar bangat rasanya, apa lagi siang-siang panas begini sambil santai dengar musik hehehe
evrinasp says
segar dan menyehatkan ya awan, dua2nya dapet deh
Yudy Ananda says
kebetulan saya sendiri penyuka susu, terutama susu murni yang sudah diproses seperti pasteurisasi ataupun UHT. nanti saya coba referensi produknya
evrinasp says
oke, semoga sehat selalu ya
Triani Retno A says
Lebih hemat beli yang 1 liter gini ya Mbak.
Btw, tentang “tidak merokok” ….yang menyebalkan adalah kita nggak merokok, tapi orang2 di sekitar merokok dan nyebarin asapnya ke mana-mana :((
evrinasp says
iya gitu deh mbak, kadang kita jadi perokok pasif, hiks, padahal sudah berusaha menghindar ya
Desri says
Keren ih tulisannya.. Inspiratif.. Tp memang Kami sekeluarga suka susu UHT
evrinasp says
makasih mbak desri, sehat selalu ya
apri ani says
saya juga hampri tiap hari minum susu UHT, ,,, tapi merk sebelah, hehe…
Susu sebagai pengganti protein hewani, bagus buat kesehatan… apalagi untuk anak-anak masa pertumbuhan
evrinasp says
iya, saya juga minum susu UHT, selain lebih mudah, lebih segar kalau diminum dingin
Achy says
Sya sekeluarga juga suka minum susu UHT lebih praktis hehee
evrinasp says
iya gak usah seduh ya asri
Adriana Dian says
Aku suka banget liat kemasan indomilk ini. lebih nyaman dipegang yaaaa
evrinasp says
Iya mbak, kemasannya lebih ramping enak digenggam
Liswanti says
Anakku suka banget Susu Indomilk yang coklat teh
evrinasp says
iya cokelat juga jadi pilihan varian minum susu
senapan gejluk says
Saya juga suka minum susu UHT Indomilk
evrinasp says
wahhh tosss kalo gitu
makharyacargo says
makasih admin artikelnya sangat membantu
semoga lebih baik kedepanya
evrinasp says
terima kasih juga ya, semoga bermanfaat
velli says
anak saya jg paling suka minum susu UHT, tapi bukan indomilk ๐
evrinasp says
gak apa-apa, yang penting suka susu hihi
Mirwan Choky says
BUan naga, my favorite banget mbak. Btw, untuk susu Indomilk, saya sih lebih suka yang coklatnya.
evrinasp says
Sama sih, saya juga lebih suka yang cokelat, sesuai selera saja
beautyasti1 says
susu uht itu baik di simpan selama 9 bulan maksud nya 9 bulan setelah masa produksi ya mba? tapi kalau sudah buka kemasan maksimal 24 jam bukan ya mba masa nya? uht memang bagus di banding susu bubuk *dari sumber yang aku pernah baca*
evrinasp says
Iya sebelum dibuka mbak, kalau sudah dibuka sebaiknya cepat dihabiskan
Yurmawita says
Indomilk susu beberapa generasi ya, dari zaman kita kecil samape saat ini, terobosan baru ya ada UHT nya lebih seger ya dek?
evrinasp says
Iya mbak, lebih fresh, apalagi kalau diminum dingin
Suryani Palamui says
Jadi inget saya dulu waktu kecil hobi banget minum susu. Pas kuliah, kebiasaan itu udah ngga saya lakuin lagi karena sibuk. Tepatnya sih sok sibuk. Hehe. ๐
evrinasp says
Ayo mbak minum lagi, demi kesehatan tulang juga
senapan angin says
Paling suka sama susu UHT yang Coklat,,
evrinasp says
Sama kalo gitu
Andi Nugraha says
Setuju sih dengan itu, dengan lingkungan sehat tentu kita akan nyaman. Dengan hidup sehat tentu jadi sehat. Terlebih didorong dengan supan yang bergizi. Karena dengan sehatlah kita bisa melakukan aktiftias apapun. Termasuk menulis ini ya, Teh. Semoga sehat selalu..
evrinasp says
Semoga sehat selalu ya, awalnya jiwanya dulu yg sehat, insyaaAllah badannya juga mengikuti
Nathalia DP says
cara sehat yg enak nih minum indomilk uht
evrinasp says
Kenyang plus sehat ya mbak
senapan angin gejluk says
ijin share ya gan,,,,
evrinasp says
Boleh, tapi saya bukan gan haha
Djangkaru Bumi says
Olah raga ini entah kenapa kok masih aras-arasan ya? Ah jadi malu.
Kemasan susu Indomilk menarik dan lebih praktis.
evrinasp says
Ayo olahraga, sama sih saya juga niat aja yg ada. Harus olaraga