• Home
  • About
  • Disclosure
  • Achievement
  • Green Activity
    • Agriculture
    • Environment
    • Forestry
  • Random
    • Advertisement
    • Contest
    • Reportage
    • Review
    • Tip and Tutorial
    • Others

EVRINASP

Menghijaukan Bumi Melalui Tulisan

in Agriculture

Kolaborasi Ketahanan Pangan dan Lingkungan dalam UI YEA 2015

(Last Updated On: November 30, 2015)

Pada hari Sabtu kemarin tepatnya tanggal 28 November 2015 telah dilaksanakan Field Trip UI YEA 2015 yang berlangsung selama satu hari di Kelompok Wanita Tani (KWT) Anggrek Desa Babakan Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor. UI YEA merupakan kepanjangan dari Universitas Indonesia Youth Environmental Action. Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh UI untuk memberikan tambahan ilmu pengetahuan bagi mahasiswa maupun masyarakat. Meskipun namanya UI, bukan berarti hanya diperuntukan untuk mahasiswa UI saja lho, tetapi juga untuk mahasiswa non-UI serta masyarakat umum. Bagaimana cara mengikutinya? Kita bisa mengikuti kegiatan ini apabila lolos seleksi setelah mengajukan karya tulis terlebih dahulu. Dan tema untuk tahun ini mengkolaborasikan antara isu ketahanan pangan dengan lingkungan bertajuk “Membangun Pangan, Membangun Lingkungan, Membangun Indonesia”.

UI YEA 2015

Para peserta sudah datang

Beberapa bulan sebelumnya panitia UI YEA sudah menghubungi kami untuk berkoordinasi demi kelancaran acara. Kemudian koordinasi semakin intens menjelang kegiatan field trip berlangsung. Kegiatan field trip ini berlangsung di UI dan Kawasan Daerah Bogor yang terbagi dalam 4 kegiatan yaitu Focus Group Discussion, Field Trip, Talk Show, dan Grand Closing.

Untuk field trip sendiri dilaksanakan sejak pagi hingga sore selama satu hari penuh. Mahasiswa yang datang dari berbagai universitas di seluruh Indonesia belajar memahami pemanfaatan pekarangan hingga olahan pangan dan penyusunan menu B2SA yang saat ini sedang digaungkan dalam rangka menyusun ketahanan pangan. Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak peserta UI YEA 2015 untuk terjun langsung ke masyarakat, yaitu petani untuk saling bersama-sama berdiskusi terkait permasalahan ketersediaan pangan di Indonesia. Dalam field trip ini, para peserta akan melakukan diskusi bersama para petani terkait permasalahan pangan di Indonesia. Para peserta juga akan bersama-sama dengan petani belajar menanam sumber pangan sehingga bisa diimplementasikan oleh peserta setelah rangkaian acara berakhir. Peserta fieldtrip kali ini berjumlah 35 orang yang merupakan perwakilan dari berbagai universitas di Indonesia.

UI YEA 2015

Panitia membuka acara

UI YEA 2015

para peserta UI YEA 2015

Untuk mempermudah pelaksanaan kegiatan, peserta dibagi ke dalam 5 kelompok. Masing-masing kelompok yang terdiri dari 7 orang peserta selanjutnya belajar melakukan penyemaian, pembibitan, transplanting bibit, pembuatan kompos, pembuatan tepung mocaf dan penyusunan Menu B2SA secara bergiliran. Meskipun cuaca sangat panas, namun antusias para peserta tetap terjaga, hal itu terlihat dari semangat para peserta ketika melakukan yel-yel dan melaksanakan praktek setiap materi.

UI YEA 2015

Peserta melakukan yel-yel kelompok

UI YEA 2015

Peserta melakukan Yel-yel kelompok

1. Penyemaian dan Pembibitan

Kegiatan penyemaian dan pembibitan dilakukan di kebun bibit milik kelompok. Sebelumnya para peserta melakukan pemananen terlebih dahulu agar wadah penanaman dapat digunakan lagi. Pada spot ini, para peserta belajar mempersiapkan media tanam yang akan digunakan untuk penyemaian dan pembibitan yang dilanjutkan dengan kegiatan serupa.

UI YEA 2015

Mendengarkan penjelasan dari salah satu penyuluh

UI YEA 2015

Melakukan transplanting bibit pakcoy

UI YEA 2015

senang ya bisa panen walaupun sedikit

2. Transplanting Bibit ke Lapangan

Kegiatan ini berlangsung di lahan demplot dimana masing-masing kelompok mendapatkan satu bedengan kecil untuk ditanami bibit sayuran yang sudah disediakan. Sebelumnya para peserta diharuskan melakukan pengolahan tanah dan pemberian pupuk sebelum penanaman. Spot ini merupakan spot yang cukup berat bagi mahasiswa karena bersentuhan langsung dengan sinar matahari. Meskipun begitu, mereka tetap antusias ketika melakukan penanaman.

UI YEA 2015

Penjelasan dari Pak Widi tentang penanaman

UI YEA 2015

Panas ya? tapi tetap semangat

3. Pembuatan Kompos

Tujuan dari kegiatan ini adalah memanfaatkan sampah organik khususnya sampah dari sisa dapur sehingga dapat mengurangi jumlah sampah yang dihasilkan setiap harinya. Wadah pengomposan (komposter) yang digunakan juga berasal dari wadah yang mudah ditemukan di sekitar. Pada praktek kali ini, peserta menggunakan karung untuk membuat kompos dan menggunakan bioaktivator pabrikan untuk mempermudah praktek. Akan tetapi dalam prakteknya juga disampaikan bioaktivator yang dapat dibuat sendiri sehingga tidak tergantung kepada hasil pabrikan.

UI YEA 2015

Praktek pembuatan kompos dulu ya

UI YEA 2015

Mahasiswa sedang praktek membuat kompos

UI YEA 2015

Mereka tidak takut kotor

4. Pembuatan Tepung Mocaf

Pada spot ini para peserta diperkenalkan tentang cara pembuatan tepung mocaf yang berbahan dasar singkong agar para peserta terinspirasi untuk dapat melakukan diversifikasi pangan lokal yang ada di daerahnya. Pembuatan tepung mocaf menggunakan bioaktivator yang dapat dihasilkan sendiri tanpa harus membeli bakteri dari balai penelitian atau pabrik pengolahan tepung mocaf.

UI YEA 2015

Penjelasan mengenai pembuatan tepung mocaf

5. Penyusunan Menu B2SA

Para peserta diperkenalkan cara penyusunan menu beragam bergizi dan seimbang (B2SA) agar dapat tercukup kebutuhan pangannya sehari-hari sesuai dengan porsinya. Pada spot ini banyak sekali pertanyaan tentang pengaturan makanan terutama bagi mereka yang sedang melakukan program diet.

UI YEA 2015

Penjelasan mengenai pengaturan Menu B2SA

Secara keseluruhan kegiatan berlangsung dengan lancar dan sebagai kenang-kenangan, peserta Fieldtrip UI YEA 2015 kemudian menyerahkan kenang-kenangan berupa bibit buah dan juga talang untuk digunakan oleh KWT Anggrek. Para ibu yang tergabung dalam KWT Anggrek sangat berterimakasih kepada seluruh peserta dan panitia UI YEA 2015 karena sudah berkenan untuk berbagi bersama di kelompok. Dan seiring dengan berjalannya waktu, kegiatanpun selesai dilaksanakan tepat pada sore hari. Semoga para peserta Fieldtrip UI EA 2015 dapat memetik manfaat dari kegiatan ini dan dapat mengimplementasikannya di daerah masing-masing. Sampai jumpa lagi dengan KWT Anggrek ya.

UI YEA 2015

UI YEA 2015

Filed Under: Agriculture Tagged With: field trip, KWT Anggrek 2015, UI YEA 2015

Previous Post: « Kangen Empek-Empek Palembang
Next Post: Mengenal Pupuk Organik »

Reader Interactions

Comments

  1. Hidayah Sulistyowati says

    December 1, 2015 at 12:57 am

    Aihhh…kegiatannya macam-macam ya, dan bikin yel-yel dulu, jadi nambah semangat tuh. Asik juga ya mbak, kalo yang berkunjung perorangan gitu bisa nggak ya, mupeng, hihiii

    Reply
    • evrinasp says

      December 2, 2015 at 11:17 am

      bisa aja, mampir aja ke kelompok ku mbak

      Reply
  2. awen says

    December 1, 2015 at 3:18 am

    Untuk pembuatan kompos sepertinya mahasiswa agak beda ya mba raut mukanya. mungkin karena belum terbiasa dalam prakteknya. 🙂
    Semoga saja dengan adanya program” seperti ini bisa membangun indonesia yang lebih baik di hari depan.

    Reply
    • evrinasp says

      December 2, 2015 at 11:21 am

      aamiin, soalnya pas membuat kompos harus bersentuhan dengan kompos yang sudah terbuat dari kotoran kambing, jadi mereka agak takut

      Reply
  3. Debe says

    December 1, 2015 at 10:50 am

    Mereka tidak takut kotor’ mirip iklan apa gitu ya mbak,hehehe
    masalah pangan dibahas disini komplit, wah mbak evrina bener kita harus sering ikut yang beginian, sayangnya jauh ih

    Reply
    • evrinasp says

      December 2, 2015 at 11:26 am

      ada deh iklan itu tuh, kalo jauh baca tulisan ku aja yah, mudah-mudahan bermanfaat

      Reply
  4. muhammad mukhlis says

    December 2, 2015 at 3:23 am

    wah asik ya mb acaranya yang diselaenggarakan, banyak praktekan yang di buat e, hehehe, jadi teringat di saat dulu saya mb 🙂

    Reply
    • evrinasp says

      December 2, 2015 at 11:37 am

      pernah bikin acara gini juga ya? seru banget tapi abis itu capenya minta ampun soalnya panas2an

      Reply
  5. Edi Padmono says

    December 1, 2015 at 9:24 pm

    Keren acaranya ev, serasa jadi dosen ya? Awas hati hati ada yang cinlok sama bu dosen lo….. 😀

    Reply
    • evrinasp says

      December 2, 2015 at 11:29 am

      haha kagak lah, mereka takut sama aku yg tomboy abis

      Reply
  6. Ila Rizky (@ila_rizky) says

    December 1, 2015 at 10:11 pm

    seru bikin kompos bareng2, mba 😀 kalau di sini aku nanem taneman sendiri di halaman, ada pohon mangga juga yang lagi panen hehe

    Reply
    • evrinasp says

      December 2, 2015 at 11:31 am

      wuihhh asikk, aku pepohonan masih kecil2 mbak, belum besar, jadi baru bisa panen sayuran

      Reply
  7. eda says

    December 2, 2015 at 4:39 am

    mba, dulu pernah diajaarin bikin kompos sendiri, waktu ada pelatihan di kantor.. trus di rumah pernah bikin juga, dari sampah rumah tangga, maksudnya sisa2 bahan masak2 gitu.. dan berhasil. skrg udah males praktik lagi :))

    Reply
    • evrinasp says

      December 2, 2015 at 11:38 am

      hehe ga apa2 mbak, yang penting sudah pernanh nyoba, ini juga maju mundur cantik kok bikinnya

      Reply

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Primary Sidebar

evrina-profile

I am Evrina, an agricutural extension officer, blogger, and hiker.

More about me...

Quote

Mencermati 2 kali lebih baik daripada bertanya 1 kali. Bertanya 2 kali lebih baik daripada keliru 1 kali.

— Salim A. Fillah

Categories

  • Advertisement
  • Agriculture
  • Contest
  • Environment
  • Forestry
  • Others
  • Reportage
  • Review
  • Tip and Tutorial

Archives

2021

  • – February (2)
    • Cara Membuat Podcast Melalui Smartphone ala evrinasp.com
    • 5 Makanan Penyebab Jerawat yang Harus Dihindari

2020

  • + December (2)
  • + October (3)
  • + September (3)
  • + August (2)
  • + July (2)
  • + June (2)
  • + May (6)
  • + April (3)
  • + March (1)
  • + February (1)
  • + January (2)

2019

  • + November (2)
  • + October (5)
  • + September (6)
  • + August (4)
  • + July (1)
  • + June (2)
  • + May (1)
  • + March (3)
  • + February (3)
  • + January (2)

2018

  • + December (4)
  • + November (2)
  • + October (4)
  • + September (6)
  • + August (3)
  • + July (2)
  • + June (3)
  • + May (2)
  • + April (3)
  • + March (5)
  • + February (4)
  • + January (5)

2017

  • + December (5)
  • + November (5)
  • + October (2)
  • + August (5)
  • + July (5)
  • + June (7)
  • + May (11)
  • + April (8)
  • + March (6)
  • + February (8)
  • + January (6)

2016

  • + December (8)
  • + November (10)
  • + October (8)
  • + September (13)
  • + August (9)
  • + July (5)
  • + June (9)
  • + May (4)
  • + April (10)
  • + March (9)
  • + February (15)
  • + January (8)

2015

  • + December (12)
  • + November (12)
  • + October (22)
  • + September (21)
  • + August (10)
  • + July (21)
  • + June (16)
  • + May (4)
  • + April (5)
  • + March (2)
  • + February (2)
  • + January (4)

2014

  • + December (3)
  • + November (1)
  • + October (4)
  • + September (2)
  • + August (2)

Evventure Blog

Footer

evrinasp

Surga yang tersisa dari Kota Bogor : @agroeduwisat Surga yang tersisa dari Kota Bogor : @agroeduwisataorganikmulyaharja 

Saya pikir sawah di Kota Bogor sudah tinggal sedikit sekali. Ternyata masih ada hamparan luas yang tidak terlihat dari keramaian. Itulah yang menjadikannya seperti surga yang tersisa di tengah kota. Ibarat kata, seperti sebuah telaga yang tersembunyi dari rimbunan pepohonan.

Lokasi edukasi pertanian organik sekaligus wisata ini sedang tutup pada masa PPKM, tetapi masih bisa reservasi apabila ingin mengunjungi dan belajar di sana *cmiiw.

Selain keindahan dan kesejukan lokasinya, saya justru tertarik dengan sosok yang menumbuhkan lokasi nan eksotis ini.

Mereka bersinergi, mulai dari #Petani, kerja keras sang #PenyuluhPertanian @imamhanafi131, kreativitas karang taruna dan taruna tani, hingga dukungan masyarakat dan aparat pemerintah dari tingkat RT RW, desa, kecamatan, kotamadya, sampai peran instansi BPTP Jabar.

Satu kata: Keren.

Nanti akan saya ulas di channel2 evrinasp.com

Colekin @bppsdmp 

#agroeduwisataorganikmulyaharja #mulyaharja #petanikeren #pertanianorganik #padiorganik #kotabogor #visitbogor #kolaborasikeren
Mumpung lagi #workfromhome dan semestakung, mendin Mumpung lagi #workfromhome dan semestakung, mending ngemil buah supaya imunnya nambah.

Nih ada Nanas Honi yang dicemil langsung aja udah enak apalagi dijadiin rujak.

Eh iya Nanas Honi ini selain sudah sertifikasi Global GAP, ternyata juga ada varian yang organiknya lho. Info ini saya dapat sewaktu gathering #fruitaholic kemarin via zoom bersama @sunprideid. Kuy ke IG Sunpride langsung untuk info lebih lanjut ya.

#nanashoni #pineapple #nanas #sunpride
#OOTD kalau lagi online #dirumahaja. Ini juga sam #OOTD kalau lagi online #dirumahaja.

Ini juga sambil siap-siap dan atur jadwal supaya enggak ketinggalan:

🎉 Built for Brilliance - ASUS ZenBook Flip S / ZenBook Flip 13 / ZenBook S Launch
📅 tanggal 23 February 2021 
🕗 pukul 20.05 WIB
📺 kita bisa menyaksikan di Metro TV dan YouTube ASUS Indonesia.

Sudah sejak lama saya bercita-cita kepingin punya ZenBook, secara ZenBook ini emang laptop impian sih karena dari segi design aja sudah stylish, ringan, tipis, dan premium. Ibarat kata walau belum mandi tapi nenteng ZenBook, tetap aja keren 😬. 

Kalau soal performa, ZenBook juga dibekali berbagai macam fitur yang mendukung kinerja serta mobilitas si pengguna. Apalagi ZenBook yang akan dilaunching ditenagai oleh prosesor 11th Gen Intel Core, makin sangar tapi tetap stylist elegant deh.

Yuk ikutan juga gaesss @aprikull @eloktavia @asriani_mulyaningsih

@asusid #ZenBookOOTD #ASUSAja #1IntelEvo #BuiltforBrilliance
Serba serbi minta tolong fotoin buat barbuk kerjaa Serba serbi minta tolong fotoin buat barbuk kerjaan: 

🧕 : Punten tolong fotoin buat dokumentasi
👨 : siap

Pas dicek: muka tertutup, harusnya difoto jadi video durasi 00:00 😅 

Tapi emang salah yang ngasih komando sih, alias saya sendiri.

Dah senyumin aja, yg penting beres, alhamdulillah 😁.

#oranglapangan #narsis #fotoindong #dokumentasi #penyuluhpertanian #metime #kopi #janjijiwa
Peace di ladang kemangi Itu kerja apa foto-foto? Peace di ladang kemangi 

Itu kerja apa foto-foto? Kerja dongggg Coba tengok Aja Di @evrinappl

#tetapmaskeran #jagajarak #dilapangan #oranglapangan #myjobmyadventure
Terima kasih @asusid ditunggu ya karya selanjutnya Terima kasih @asusid ditunggu ya karya selanjutnya. Lini VivoBook ini bagi saya selalu menggambarkan pribadi yang ceria,  colorful namun tetap powerful. Seperti apa ya lini VivoBook yang akan dilaunching tahun ini? Kita tunggu saja.

🎵 Fast and Run by Nico Staf

#ASUS #VivoBook #gift #gongxifacai #laptop #asusaja
Load More... Follow on Instagram

Follow me on Twitter

My Tweets

Evrinasp.com Fanpage

Evrinasp.com Fanpage
  • Facebook
  • Instagram
  • Twitter
  • YouTube

Copyright © 2021 · Market theme by Restored 316