Mama: “Ayah, hari minggu gantian main full seharian sama Alfi ya, Mama mau belajar dulu”.
Ayah: “Belajar dimana mah?”.
Mama: “Itu yang mamah bilang dari beberapa minggu yang lalu, mama mau belajar di Fun Blogging”.
Ayah: “Oh iya, ya udah hati-hati aja nanti”.
Mama: “Oke sip”.
Yes! Hari minggu yang dinanti telah tiba, tanggal 14 Juni 2015 lalu saya dan teman-teman pada akhirnya bisa mengikuti Fun Blogging yang telah lama dinanti. Saya termasuk angkatan 5 karena memang baru bisa join menimba ilmu dengan para Cik Gu pada bulan-bulan ini. Sebenarnya sudah lama saya mengetahui tentang Fun Blogging, tapi karena suatu alasan akhirnya tertunda terus untuk ikutan, dan alhamdulillah hari minggu kemarin saya bisa juga belajar bersama.
Kelas Fun Blogging 5 ini berlangsung pada sebuah academy tempat menimba ilmu bagi kita-kita yang hendak menjadi public speaker. Dimanakah itu? yaitu di Communicasting Academy yang tempatnya cozy banget. Communicasting Academy berlokasi di Arteri Pondok Indah, dan sebagai orang Bogor yang jarang ke kota tak usah ditanya rutenya ke saya ya karena pasti tidak tahu. Beruntung Tim Fun Blogging sangat care kepada para peserta karena telah mengirimkan rute jelas untuk tiba pada tempat pertemuan. Kemudian karena saya ini termasuk blogger solehah *halah*, alhamdulillah saya mendapatkan tumpangan kendaraan berkat kebaikan Mbak Juliana Dewi bersama dengan Mbak Inna dan Mbak Winny.
Kami tiba di sana sekitar pukul 08:30 dan langsung bertemu dengan para Cik Gu. Siapakah mereka? Mereka adalah pakarnya dunia tulis-menulis serta dunia blogging. Ada Mbak Haya Aliya Zaki, Mbak Shinta Ries dan Mbak Ani Berta yang akan memberikan materi berbeda namun saling berkaitan. Wow saya sudah tak sabar ingin menyerap ilmu dari para Cik Gu ini. Ibarat Euglena viridis yang selalu membelah dan menduplikasikan tubuhnya, saya ingin menyerap ilmu yang diberikan para Cik Gu untuk kemudian diterapkan dan dibagikan kepada yang membutuhkan. Saya sudah sangat bersiap meskipun cukup ngantuk lantaran minum obat flu sebelum berangkat ke Jakarta. Beruntung ada blizt booster yang membuat ngantuk saya hilang dan kembali bersemangat.
Yeayyyy akhirnya kelas dimulai juga. Pulpen, checked!, block note, checked!, tinggal otak sama mata yang harus diatur ulang ke posisi stand by karena harus konsentrasi supaya ilmunya terserap semua hehe. Mbak Haya memulai sesi pertama dengan materi Writing Great Content. Dari materi yang Mbak Haya sampaikan saya jadi paham pentingnya memperhatikan konten termasuk tanda baca dan susunan ceritanya. Kemudian Mbak Haya juga menekankan bahwa keberhasilan seorang blogger (atau profesi yang lain) tidak hanya terbatas pada skill atau networking saja. Jadi, keduanya harus balance begitu kata Mbak Haya. Terakhir, kami juga dibekali tips agar tulisan menjadi bertenaga. Oke mbak saya catat.
Makasih cik gu @hayaaliyazaki ilmunya sangat bermanfaat #funblogging5
O iya kelupaan nih. Sebelum dimulai, Mbak Haya mengajak kami untuk ngegames. Beliau meminta para peserta untuk menuliskan apa harapan yang ingin dicapai dari hasil ngeblog pada kertas pink yang Ia bagikan. Tapi harus pakai tangan kiri ya hehe. Mengapa Mbak Haya meminta kita untuk menulis harapan? Soalnya Mbak Haya pernah menuliskan harapannya untuk ke Singapura berkat menulis, dan harapannya itu tercapai lho. Sama seperti dirinya, Mbak Haya berharap agar harapan dari para peserta ini suatu hari bisa tercapai, aamiin. Makanya kertasnya jangan dihilangkan dan ditempel 5 CM di dahi kita eh tempel aja di laptop hehe.
Suasana Kelas Fun BloggingCikgu @hayaaliyazaki bilang apa yg ingin kamu hasilkan dari #blogging ini jawaban saya dan akan saya simpan di depan laptop A photo posted by Evrina Budiastuti (@evrinasp) on
Acara kemudian dilanjutkan dengan pemaparan singkat dari Kredit Gogo yang merupakan perusahaan distribusi produk perbankan. Ayo perhatikan secara serius soalnya nanti ada lomba blognya lho. Kemudian dilanjutkan oleh Tokopedia dengan materi Blogger Partnership. Kalau mau berpartner dengan Tokopedia mudah kok, hanya saja blognya teman-teman harus sudah memenuhi beberapa kriteria yang sudah ditetapkan oleh Tokopedia.
Penjelasan dari Kredit Gogo Penjelasan dari TokopediaTernyata sudah siang ya, waktu benar-benar tak berasa. Alhamdulillah fasilitas sudah disiapkan oleh Para Cik Gu, selain mendapatkan materi, kita juga mendapatkan fasilitas lunch serta goodie bag seperti gambar di bawah ini:
Mari makaaannnYuhuuu dapet goodie bag lagi dari @tokopedia #funblogging5 #temubloggers A photo posted by Evrina Budiastuti (@evrinasp) on
Sesudah makan siang, kami semua melanjutkan kegiatan untuk shalat zhuhur. Tenang, mushola ada kok di Communicasting jadi tak perlu keluar gedung ya. Satu hal yang saya sukai dari Communicasting Academy, tempatnya bersih dan wangi. Jadi nyaman deh berada di sana. Malah saking nyamannya, saya jadi ngantuk kepingin tidur hehe. Eh tapi habis ini akan ada dua materi lagi dari Mbak Shinta dan Mbak Ani.
Baiklah, tiba saatnya sesi kedua. Mata dan otak sudah kembali fresh dan saya siap menerima materi coding, html, atau CMS dari Mbak Shinta hehe. Asli deh Mbak Shinta, saya terkagum-kagum melihat pemaparan dari Mbak Shinta mengenai Advancing Your Blog Platform. Saya kagum soalnya mbaknya ini paham sekali dengan dunia IT yang umumnya dikuasai oleh para mas-mas. Saking kagumnya, saya tidak memoto Mbak Shinta sewaktu memberikan materi lantaran sibuk memperhatikan (kalau foto Mbak Haya dan Mbak Ani ada lho). Soalnya kalau kelewat sedikit nanti malah tidak mengerti lantaran materinya IT banget buat saya (buat saya yang gaptek maksudnya).
Bener deh harus belajar banyak sama mbak @shintaries saya sampai geleng2 mendengar banyak istilah keren di bidang IT. Keren deh mbak 🙂 #funblogging5 A photo posted by Evrina Budiastuti (@evrinasp) on
Dari Mbak Shinta saya mengerti bagaimana sebenarnya mengatur lay out blog kita karena itu mempengaruhi pembaca. Kemudian Mbak Shinta juga mengajarkan bagaimana membuat artikel yang SEO. Ternyata banyak hal yang terlewatkan, untung saya ikutan Fun Blogging jadi paham deh. Btw, saya baru tau soal klout score, nah dapat ilmu lagi kan.
Sekarang tiba waktunya pemaparan dari Cik Gu yang menyadarkan saya untuk mengoptimalkan fungsi Twitter yaitu Mbak Ani Berta dengan materi berjudul How to Monetize Your Blog Trough Branding. Saya tak banyak menulis apa yang disampaikan oleh Mbak Ani karena lebih senang mendengarkan pengalaman-pengalaman yang telah Ia dapatkan. Namun ada beberapa hal yang saya catat yaitu optimalkan twitter karena itu sangat berperan sekali bagi blogger. Kita bisa membuat kultwit dan berinteraksi dengan para follower. Mbak Ani juga menyampaikan perbedaan antara hard selling dan soft selling pada tulisan bersponsorship. Baiklah Cik Gu saya sudah menjalankan sarannya, mulai aktif di Twitter tapi memang belum mulai berkicau untuk kultwit hehe. Bertahap ya Cik Gu.
Belajar sama cikgu @ani.berta #funblogging5
O iya, menurut Mbak Ani saya sudah punya branding yaitu Travel Blogger hehe. Padahal aslinya saya bukan Travel Blogger lantaran saya hanya mutar-muter di Pulau Jawa saja. Tapi makasih ya Mbak sudah diberi apresiasi hehe jadi makin semangat nih. Eitsss jangan bubar dulu, kita foto bersama dulu.
Nah, semua sesi sudah selesai. Sekarang kita kenalan sama Communicasting Academy yang menjadi tempat belajar kami. Ini ada Mbak Melisa dari Communicasting Academy. Mbak Melisa yang pembawaannya humoris ini menjelaskan tentang Communicasting Academy. Communicasting Academy merupakan lembaga non formal yang dapat melatih siapapun untuk menjadi seorang profesional pada bidang komunikasi serta penyiaran. Kompetensi yang ditawarkan antara lain TV Presenter, Radio Announcer, TV Reporter, Interviewer, Master of Ceremony dan Public Speaker yang semuanya dilatih oleh para pengajar professional. Tempat belajar yang beralamat di Jl. Sultan Iskandar Muda No. 8C Arteri Pondok Indah, Jakarta Selatan ini memiliki beragam fasilitas pendukung diantaranya Ruang Kelas yang nyaman, Studio Siaran Radio, Studio Siaran Televisi, Kantin, Mushola dan free wifi. Kalau teman-teman mau tau lebih banyak lagi silahkan kunjungi websitenya di: http://communicastingacademy.com/.
Habis ini kita mau diajak untuk tour keliling gedung Communicasting Academy, tapi sebelum itu ternyata ada pembagian hadiah bagi penanya terbaik lho. Alhamdulillah saya masuk sebagai penanya terbaik bersama dengan Mbak Inna, Mbak Icha dan Mbak Iwed. Kami mendapatkan 2 buah Rinso matic cair. Alhamdulillah.
Dapet oleh2 dari #funblogging5 karena aktif bertanya. Alhamdulillah ya mbak @innariana mbak Juliana Dewi mbak Icha A photo posted by Evrina Budiastuti (@evrinasp) on
Sekarang kita keliling yuk. Pertama kami diajak ke lantai 5 untuk melihat Studio Siaran Televisi. Wuihiii sebagai orang yang belum pernah ke studio televisi pastinya saya takjub dan norak sekali hehe karena banyak lighting di sana. Berasa banget deh di studio televisinya seperti sedang melakukan shooting siaran berita serta talk show.
Tempat Praktik Siaran TelevisiBlogger Bogor di Studio Broadcast @communicatsID #blogger #funblogging5 #blogging cc @innariana @winnywidyawati
Puas mengabadikan diri di studio televisi, kami kembali diajak untuk turun ke lantai tiga menuju ruang VIP yang ada di Communicasting. Wah benar-benar VIP deh, kita seakan berada di istana seperti ruangan kerja presiden gitu. Ruangan ini dikhususkan bagi tamu VIP yang ingin belajar secara privasi. Sepertinya kalau belajar di tempat seindah ini bakalan damai, tenang, dan materi yang diberikan mudah diserap ya.
Ruang VIP Communicasting Academy
Lampunya keren banget yakMasuk ke Ruang VIP @communicatsID wuihhhh kaya di kerajaan #funblogging5 A photo posted by Evrina Budiastuti (@evrinasp) on
Dari ruang VIP, kami diajak untuk bergaya bak penyiar radio di Studio Siaran Radio. Wah lengkap deh peralatannya, saya lho belum pernah juga masuk ke studio radio. Jadi begini tho studio para penyiar radio.
Ya siapa tau nanti bisa ikut siaran, minimal di radio pemda :p
Yak lengkap sudah petualangan seharian ini bersama Fun Blogging di Communicasting Academy. Terimakasih untuk para Cik Gu yang sudah berkenan membagi ilmunya, juga untuk Communicasting Academy atas tempatnya yang nyaman banget, serta para sponsor baik Kredit Gogo dan Tokopedia. Terimakasih juga saya ucapkan untuk Mbak Iwed atas tumpangannya, kalau tak ada Mak Iwed sepertinya kita harus jadi anak kereta seharian hehe.
Terimakasih @communicatsID dan tim #funblogging5 atas ilmunya hari ini, juga kpd @tokopedia dan @kreditgogo
A photo posted by Evrina Budiastuti (@evrinasp) on
Winny Widyawati says
Seneng ya bisa ikut fun blogging ke 5 ini. Jadi bisa kenal juga sama mak Evrina. Smpe ketemu lagi yaa di event2 lain. Semoga.
evrinasp says
aamiin, iya seneng bisa ketemu sama Mak Winny juga, iya kita kumpul2 lagi yaaaa
sari widiarti says
seruuuu… akunya juga lihat livetwitnya loooh 😀
evrinasp says
iya seru banget mbak sari, alhamdulillah ikutan juga akhirnya
Dwi Puspita says
asik ya mbak..dapat ilmu dari cikgu…eh aku mau juga donk ke LN mbak…hahaha
evrinasp says
haha ayk bareng kita berusaha dan bermimpi
Lidya says
awalnya aku juga menulis keinginan dari ngeblog itu dari fun blogging loh , eh ternyata Allhamdulillah bisa terkabul jalan-jalan gratis 🙂
evrinasp says
wah aamiin berarti bisa terjadi suatu hari ya mbak
Lusi says
Tempat keren banget ya. Mak Evrina tulisannya bagus ya, kayak tulisan dokter. 😀 Semoga harapannya tercapai. Aamiin.
evrinasp says
aamiin, masa sih mbak? itu pakai tangan kiri lho 😛
Nefertite Fatriyanti says
Waah, ternyata FB 5 tempatnya di Cipaw yaa, seru dong
evrinasp says
cipaw itu apa mbak? wah kudet saya hehe
Elisa Koraag says
Hai Everina, senang bisa bertemu kamu. Fun Blogging emang banyak memberi ilmu baru.
evrinasp says
hahai mbak icha saya juga senang ketemu mbak icha, mbak icha rame orangnya
Nia K. Haryanto says
Senangnya bisa dapet ilmu dari blogger-blogger keren…
evrinasp says
iya alhamdulillah mbak bisa ketemu sama para cik gu dan teman2 blogger
inna riana says
Pencerahan bener ya mak ikut fun blogging.
moga sukses buat lombanya yaa 🙂
evrinasp says
iya mak inna, pencerahan banget mak, alhamdulillah dapet banyak ilmu
Ani Berta says
Makasih udah hadir Mba 🙂
Semoga bermanfaat
evrinasp says
sama2, makasih juga ya teh Ani, alhamdulillah ilmunya bermanfaat
Armita Fibriyanti says
aku hari ini baru mau ikutan yang fun blogging 6 kak, doain ya, soalnya bakalan bawa bayi.. hihihi.. gak bisa ditinggal dirumah, gak punya pengasuh, gak ada saudara/mbah yang bisa dititipin.. hihihi.. ayahnya ngasuh akmal.. hehehe.. malah curhat..
evrinasp says
wahhh insyaa Allah bisa, para Cik Gu orangnya baik-baik kok, diserap ilmunya, asik banget ikutan Fun Blogging